Cara Terbaru Setting Gmail di Ms.Office Outlook

Apakah kamu adalah pengguna aktif email GMAIL ? dan setiap hari selalu kirim dan terima email ? berikut adalah cara mudah terbaru untuk setting email GMAIL pada program email client Ms. Outlook. Alasan kenapa kita menggunakan Program Pengelola Email seperti Outlook ? ini karena untuk memudahkan kita untuk mengelola email tersebut, termasuk mengirim dan menerima email tanpa harus membuka browser internet (chrome/firefox), cukup menggunakan Outlook kita dapat melakukan aktifitas per-email-an agar bisa lebih efekti dan efisien. Dan yang terpenting data email kita aman dan tersimpan secara offline di laptop/komputer kita.

Ada 2 metode penarikan (download) email pada sebuah server email, yaitu POP dan IMAP, apa bedanya ?

POP : adalah metode penarikan email dengan melakukan download semua file email yang kemudian disimpan di laptop atau komputer dalam bentuk PST file (Ms. Outlook)

IMAP : adalah metode penarikan email tanpa mendownload keseluruhan file, namun hanya sebagian emailnya saja dan tidak tersimpan permanen ke laptop/komputer. Bisa dikatakan hanya sebatas remote email.

POP / IMAP adalah metode incoming mail atau bagaimana email tersebut ditarik/didownload. Lalu kebalikan dari incoming adalah outgoing mail yaitu bagaimana cara email dikirim melalui program email client / pengelola email.

Sebelum kita akan melakukan setting di Ms. Outlook, pertama kita siapkan Gmail kita agar bisa support POP/IMAP dan mencari tahu informasi server Gmail mengenai POP/IMAP dan SMTP yang nantinya akan kita setting konfigurasi pada Incoming & Outgoing mail pada Ms. Outlook.

Silahkan kamu login ke akun Gmail kamu, lalu lakukan konfigurasi dengan klik SettingsSee all settings

Pada bagian Settings, klik ke menu Forwarding and POP/IMAP untuk mengkonfigurasi awal dan mengaktikan layanan POP dan IMAP.

Rubah pengaturan pada POP download atau IMAP access… kamu bisa pilih salah satu sesuai kebutuhan, ingin menggunakan POP atau IMAP, misalnya pada setting yang saya terapkan sekarang adalah menggunakan IMAP, jika sudah klik Save Changes

Untuk mengetahui konfigurasi Gmail Server yang akan kita setting di Ms. Outlook, kamu bisa klik Configuration Instruction

Gambar di atas adalah informasi konfigurasi yang bisa diset di Email Client seperti Ms. Outlook. Sekarang saatnya kita buka dan setting pada Ms. Office Outlook (semua versi).

Buka Program Ms. Outlook di laptop kamu, lalu klik Add Account untuk menambahkan akun email baru di outlook, perhatikan gambar di atas, pilih Manual Setup or Additional Server Types agar kamu bisa setting secara keseluruhan server incoming dan outgoing server gmail.

Pilih POP or IMAP, lalu klik Next

Isikan semua informasi di atas sesuai dengan data email kamu di gmail, lalu Account type set ke IMAP, isikan incoming dan outgoing sesuai seperti informasi yang sudah kita dapat sebelumnya, selanjutnya kita klik More Settings untuk mengatur port IMAP dan port SMTP

pada bagian tab Outgoing Server, centang My outgoing server required authentication
lalu setting semuanya seperti pada gambar di atas, sesuai informasi konfigurasi dari Gmail.

Selanjutnya klik NEXT …

Yes, jika muncul pesan Completed dan centang Hijau, baik untuk IMAP dan Send Test, maka konfigurasi yang sudah kamu lakukan benar dan Ms.Outlook sudah dapat kamu gunakan untuk menerima dan mengirim email seperti biasanya tanpa harus buka browser dan login ke gmail kamu. dan dengan menggunakna outlook aktifitas per-email-an kamu bisa lebih cepat, efektif dan efisien.

Oke sekian tutorial singkat cara mudah setting gmail di Outlook. semoga bermanfaat.


Any Question ? Please Chat Whatsapp
0857 3132 6961


jasa videotron murah

Leave a Comment